Sunday 22 March 2015

Skout: Ingin Cepat Cari Teman | Jodoh di Android? Gunakan Aplikasi ini

Perkembangan aplikasi di Google Playstore sangat pesat. Kali ini tim admin komunitas cari teman|pasangan|jodoh ingin membahas mengenai aplikasi yang bernama Skout. Aplikasi ini merupakan aplikasi yang diciptakan untuk mencari teman bahkan jodoh secara online dari seluruh dunia. Pengguna dari Indonesia saat ini termasuk yang terbanyak nih sobat.

Bagaimana cara menggunakan aplikasi pencari teman dan jodoh ini?

Sangat mudah pertama instal atau download dulu aplikasinya dari Playstore dari ponsel atau tablet android sobat. Silakan ketik Skout di playstore dan langsung pilih instal atau pasang.
Setelah berhasil mengunduhnya, langkah berikutnya adalah sobat harus masuk menggunakan akun g+ atau Facebook. Seperti pada gambar berikut nih.

Jika sudah, maka tring tring... Kamu sudah berhasil menjadi pengguna skout. Ada beberapa menu disana seperti: Meet People, Buzz, Chat, dan lain-lain. Kali ini kita hanya bahas tentang tiga fitur utamanya saja ya.

1. Yang Pertama fitur Meet People; fitur ini menampilkan user atau pengguna skout yang aktif, jadi kamu bisa memilih langsung orang yang kamu senangi atau ingin kamu ajak "ngobrol" atau chatting. Bukan tidak mungkin jika cocok kalian bisa kopdar tuh alias kopi darat ketemuan. Lihat gambar dibawah untuk fitur Meet people. Pada fitur ini banyak orang mungkin sudah ratusan ribu yang bisa kita lihat profil melalui fotonya.

2. Fitur Buzz: Pada aplikasi skout kamu juga bisa mengupdate status seperti upload foto dll, hampir sama penerapannya seperti update status di FB untuk fitur Buzz ini.


3. Fitur Chat: Kamu bisa bebas memilih siapa saja untuk chatting, jadi kamu bisa melihat foto di fitur meet people lalu bisa langsung mengirimkan pesan di menu chat. Enaknya kita bisa chat dengan siapa saja walaupun belum berteman di Skout. Lihat gambar diatas untuk fitur chat.

Nah itu saja sharing kali ini sobat, bagaimana tertarik aplikasi cari teman dan jodoh ini?. Jika iya silakan download di playstore, dan siapkan akun g+ atau Facebook untuk daftarnya. Oh iya, jangan lupa bagikan informasi ini jika bermanfaat. Have a nice day sobat!

No comments:

Post a Comment